-->

Ads

Keuntungan pemberian ASI bagi ibu

Keuntungan pemberian ASI bagi ibu

Menyusui bagi ibu yang baru melahirkan memberi  manfaat yang sama besar seperti yang diperoleh bayinya. Menyusui memudahkan ibu yang baru melahirkan untuk mengurangi berat badan yang bertambah pada saat kehamilan.Menyusui juga merangsang uterus berkontraksi untuk kembali pada bentuk semula 

Dengan menyusui mendatangkan kemudahan untuk ibu karena ada botol yang harus dicuci dan disterilisasi serta tidak perlu susu formula yang harus dibuat. Menyususi juga merupakan kontrasepsi alami, walaupun tidak dapat diandalkan sepenuhnya.Frekuensi menyusui yang sering dapat menekan ovulasi, sehingga ibu yang menyusui biasanya jarang hamil kembali

Pemberian ASI juga sangat ekonomis. Pemberian susu formula untuk bayi, menuntut pengeluaran keuangan yang yang lebih besar. Hal tersebut  menyebabkan dengan menyusui, seorang ibu dapat menghemat keuangan keluarga sambil memberikan nutrisi yang terbaik untuk bayi (Aryulia, 2004, h. 301).

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel