-->

Ads

Keanekaragaman dan Kelimpahan Adalah

Keanekaragaman dan Kelimpahan

a)    Keanekaragaman

Menurut Michael (1984 : 172) Keanekaragaman adalah Jumlah total spesies dalam suatu area atau sebagai jumlah spesies antar jumlah total individu dari spesies yang ada di dalam suatu komunitas. Berdasarkan penjelasan diatas dapat disimpulkan bahwa keanekaragaman adalah suatu makhluk hidup satu dengan mahluk hidup lainnya tidak akan sama, yakni dua individu yang berbeda baik dari ciri-ciri, sifat, bentuk, ukuran dan warna merupakan suatu keanekaragaman. Keanekragaman berisi individu dan kumpulan individu merupakan populasi yang menempati suatu tempat tertentu (Firdaus, 2013 : 7). Sedangkan menurut Nybakken (1992 :27) Keanekaragaman adalah suatu cara pengukuran yang memadukan jumlah spesies (kelimpahan) dan penyebaran jumlah individu (distribusi). Oleh karena itu maka keanekaragaman meupakam ukuran integrasi yang memadukan antara kelimpahan spesies dengan penyebaran spesies tersebut.
Keanekaragaman ditandai oleh banyaknya spesies yang membentuk suatu komunitas, semakin banyak jumlah spesies maka semakin tinggi keanekaragamannya (Heddy & Kurniati, 1996 dalam Andriansyah, 2013 : 8).
Keanekaragaman spesies dinyatakan dalam indeks keanekaragaman. Indeks keanekaragaman menunjukkan hubungan antara jumlah spesies dengan jumlah individu yang menyusun suatu komunitas, nilai keanekaragaman yang tinggi menunjukkan lingkungan yang stabil sedangkan nilai keanekaragaman yang rendah menunjukkan lingkungan yang menyesakkan dan berubah-ubah (Heddy & Kurniati, 1996 dalam Andriansyah, 2013 : 8).Sedangkan dalam penelitian ini keanekaragaman dikhususkan pada banyaknya variasi/jenis dari tumbuhan paku yang di peroleh di lokasi penelitian dengan lokasi cuplikan di Kawasan Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda Dago Pakar Bandung dengan area peneitian yang telah ditentukan.Banyaknya variasi/jenis spesies tumbuhan paku ditempat tersebut menggambarkan adanya lingkungan yang mendukung untuk menghasilkan tingkat keanekaragaman yang tinggi.

b)    Kelimpahan

Kelimpahan adalah jumlah individu suatu jenis per satuan luas atau per satuan volume (Michael, 1984 : 57). Dari paparan diatas dapat disimpulkan bahwa kelimpahan adalah banyaknya hewan dan tumbuhan yang ada pada daerah tertentu.Kelimpahan individu suatu spesies diartikan sebagai banyaknya individu tersebut yang terdapat dalam contoh yang diambil.Untuk mengukur kelimpahan organisme maka diperlukan untuk mengetahui seberapa banyaknya jumlah individu yang berada pada tempat tersebut.Menurut Harris dkk., (2000 : 147) dalam (Andriansyah, 2013 : 7) mendefinisikan kelimpahan sebagai jumlah individu persatuan luas atau persatuan volume. Dengan demikian kelimpahan merupakan ukuran sederhana jumlah setiap spesies dalam persatuan luas atau persatuan volume dalam suatu komunitas (Andriansyah, 2013 : 7). Sedangkan dalam penelitian ini kelimpahan dikhususkan pada jumlah total dari tumbuhan paku yang di peroleh di lokasi penelitian dengan lokasi cuplikan di Kawasan Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda Dago Pakar Bandung dengan area peneitian yang telah ditentukan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel